Breaking News

Kamis, 05 Juni 2014

Home Industri Tampar Desa Ngraho Kecamatan Gayam

Proses Pembuatan Tali Tampar
Kim Banyu Urip - Anda mungkin belum pernah mengetahui proses pembuatan tampar? Datang ke Desa Ngraho Kecamatan Gayam. Disana ada beberapa home industri pengrajin tampar. Jangan bayangkan jika untuk membuat tampar ini menggunakan alat canggih yang bersekala besar dan sangat mahal seperti halnya pabrik besar.

Pengerjaan tampar ini tergolong sederhana, mengapa? Karena pengerjaannya menggunakan alat yang mudah sekali kita jumpai disekitar kita sperti kayu balok, benang nilon, jarum jahit atau kawat yanag dirangkai sedemikian rupa dan dijadikan sebagai alat pemintal sebagai bahan utama tali tampar tersebut.

Untuk bahan baku pembuatan tali tampar ini, biasanya pengrajin mendapatkan bahan dari pengusaha di Surabaya.

Di Desa Ngraho ada kurang lebih 5 pengrajin tali tampar. Seperti yang dikerjakan oleh Mukit. Mukit hampir sepuluh tahun menekuni usaha pembuatan tali tampar ini. "Saya hampir 10 tahun membuat tampar", katanya Rabu, 04/06/2014.

Usaha disektor ini tergolong sangat mudah pemasarannya, karena anda tidak perlu repot untuk memasarkan sendiri tampar anda, karena sudah ada yang membeli hasil tampaar anda tersebut oleh pengusaha di Surabaya.

Jika anda penasaran, yukk lihat sendiri home industri tampar desa Ngraho. Itung-itung rekreasi dan nambah ilmu.Tim

2 komentar:

  1. Saya butuh tali tampar buat ikat rumput laut pak , yg saya butuhkan ukuran 5mm,10mm & 12mm
    Perkilo kira2 kena harga berapa pak , bisa tolong infokan k nomer fon saya pak
    Di : 081357995929
    Terima kasih saya tunggu infonya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Klo anda butuh tali tampar hub saja di no tlp 081284473864

      Hapus

Copyright © 2014. KIM Banyuurip